Komitmen PKS: Partai Islam Terdepan Layani Rakyat

Prosesi pelantikan DPD PKS Kabupaten Sumenep masa bhakti 2020-2025 (santrinews.com/mahrus)
Sumenep – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Sumenep masa bhakti 2020-2025 resmi dilantik. Bertempat di Hotel Utami Sumekar, Ahad, 21 Februari 2021, pelantikan berlangsung secara virtual oleh DPW PKS Jawa Timur.
Dalam pengarahannya, Ketua DPW PKS Jawa Timur Irwan Setiawan mengatakan bahwa pada Pilkada 2020 sukses mencapai target 60 persen kemenangan. Hal ini, kata dia, merupakan hasil perjuangan dari seluruh pengurus dan kader.
“Saya berharap pada pemilu yang akan datang ada anggota PKS yang bisa memimpin di Jawa Timur,” kata Irwan Setiawan saat memberikan arahan melalui aplikasi zoom meeting.
Baca juga: Raih Dukungan, Gus Ipul Sebut PKS Ingin Jaga Aswaja
Untuk itu, ia meminta agar pengurus, anggota PKS dan seluruh unsur yang dimiliki harus bersama-sama melakukan sinergi dengan sumberdaya yang dimiliki dalam melakukan pemberdayaan masyarakat di Jawa Timur.
“Kita hari ini menjadikan PKS sebagai Partai Islam rahmatan lil ‘alamin dan menjadikan PKS sebagai partai yang terdepan dalam melayani rakyat,” tegasnya.
Sementara Ketua DPD PKS Sumenep Rimbun Hidayat menyampaikan kunci kemenangan yang menjadi target PKS Sumenep adalah mendekat kepada Allah, Sang Maha Pemilik Kemenangan.
“Perlu Soliditas pengurus dan anggota, komunikasi dengan semua elemen masyarakat, dan program yang menyentuh langsung pada masyarakat,” ujarnya.
Baca juga: Eratkan Silaturahmi, PKS Minta Masukan Ormas Islam
Pada Pilkada Sumenep 2020, PKS mendukung pasangan calon Achmad Fauzi-Dewi Khalifah. Pasangan ini keluar sebagai pemenang mengalahkan pasangan Fattah Jasin-Kiai Ali Fikri diusung koalisi PKB, PPP, Demokrat, Hanura, dan NasDem. (rus/onk)